Catatan Lagendia : Howler



     Well kali ini kembali ke Catatan Lagendia lagi ^^, artikel kecil dan singkat mengenai Dragon Nest. Kali ini kita akan membahas tentang topik menarik, yaitu Howler. Kita semua tahu job apa itu? ya benar Mercenaries. Why they call it by Howler? Simple, karena skill-skill howl-nya sangat-sangat berguna di party. Artikel ini berdasarkan pengalaman saya menjadi party leader dalam Dragon Raid Guild sejak era SDN di DN SEA. Hope you enjoy it ~

Merce itu ...
  1. Ranking 1 job dengan skill super armor break tinggi.
  2. Ranking 2 job dengan buff party terbanyak setelah Priest.
  3. Ranking 3 job terbaik dalam build FD setelah Tante Es Api dan Sexy Dancer.
  4. Ranking 1 atau 2 job terbanyak peminatnya dan diisi orang yang tidak berkompeten ( are you in it? )
  5. Newbie friendly but very hard to master.
  6. Posisi dalam party adalah sub-main DPS dan support
Tanda-tanda " merce tidak beres "...
  1. Memakai accessories set FD.
  2. Mengutamakan menaikkan skill damage sehingga skill howl banyak dikurangi.
  3. Meremehkan taunting howl dan devitalizing/ enervating howl.
  4. Penggunaan Battle Howl hanya sebatas durasi dan pesanan member party.
  5. Tidak tahu kalau taunting howl bisa menyelamatkan aggro yang mengejar DPS-DPS empuk.
  6. Tidak tahu bahwa 30% kesalahan HP bocor di party adalah kesalahan dia dalam penggunaan howl yang tidak tepat.
  7. Plate skill di heraldry isinya damage semua.
  8. Berpikir bahwa damage > teknik howl.
You have a good howler if ...
  1. Skill ring +1 lebih dari 2 biji dan sering gonta-ganti sesuai mekanik stage.
  2. Ada dua atau lebih plate skill howler dengan durasi buff ataupun cooldown reduce.
  3. Set armor vit hp.
  4. Anda merasakan aman dan damage musuh sering low damage abnormal di nest.
  5. Memperbarui battle howl sesering mungkin tanpa menunggu durasi habis.
  6. Berpikir sebagai support dalam party, bukan sebagai hitter.
Do you know...

Panic Howl / Howl Charging
Bukan skill untuk di spam, penggunaannya harus sesuai timing.

Maelstrom Howl
Merce cerdas menggunakannya untuk reduce damage ketika "fuck up" atau fail flying swing.

Flying Swing
Merce cerdas menggunakannya untuk reduce damage dalam kondisi tertentu
Taunting Howl
Goblok bila cuma ambil level 1, pakai juga bila aggro monster mengarah ke hitter.


Battle Howl
Re-buff bila keluar healing relic ( menambah heal ) dan Alpedo tersummon ulang ( damage ).


Devas / Havoc Howl
Tak perlu ditanya, wajib cooldown reduce plate dan skill +1. This is what made howler, howler.


Enervating/ Devitalizing Howl
Cuma merce koplo yang ga ambil skill ini lvl.1. Tahukah anda bahwa stage 2, 3, dan 4 GDN boss akan berserk ( damage 400% ) ketika x2,75 dan skill ini bisa menghilangkan berserknya.

Iron Skin
Misskonsep : skill ini agar merce "aman" dalam menyerang dan bertahan .. SALAH!! Skill ini ada untuk menjamin anda ketika melakukan howl tidak akan gagal. Pakai dengan cerdas!


   Well, saya sempat melemparkan joke garing ketika ditanya oleh orang lain bagaimana anda bisa memprediksi run party ini sukses apa enggak? saya menjawab " Lihat equip merce, engineer, dan EL nya... serta tak lupa party leadernya bertangan besi ".

Comments

  1. mas daniel,sekarang kan DN INA udh update cap 60,apakah EH perlu diambil? dan apakah taunting howl perlu diambil max?

    ReplyDelete
    Replies
    1. EH di cap 60 enggak perlu, karena segala jenis berserk di DDN tidak bisa diremove EH. Lalu taunting itu harus max. Karena nilai jual merce itu di damage reduce sama ambil alih aggro ketika MT tidak ada. taunting harus max untuk PvE.

      Delete
    2. oh iyaiya,kalo toughness perlu diambil max juga bang?

      Delete
    3. toughness diambil max untuk boosting damage, dibaca di future update mercenaries. Boost damage % ketika mengambil toughness dan rasio hp berada di bawah sekian persen

      Delete

Post a Comment