Yahallow, berjumpa lagi di artikel review. Disini saya hanya translate dan menulis saja, disini narasumber saya berasal dari player DN SEA. Kali ini ada teman saya, Martin J. Hands dari Phillipphines. Sumber kali ini berpengalaman bermain Guardian di DDN, untuk teman-teman yang kurang jelas ataupun ingin sekedar bertanya bisa add FBnya disini dan tulis di pesan sebagai player DN Indo. Jangan lupa, untuk memakai bahasa Inggris karena dia tidak bisa berbahasa Indonesia.
Ahaha belakangan ini saya ingin bersantai ( bukannya malas ), namun Worm di DDN setelah update cap 70 mengalami bug yaitu Sandpit pasti gagal 100%. Namun besok di pengumuman website akan di fix. Disini saya juga saya memberitahukan bahwa skill review SS dan GM di artikel terdahulu akan diupdate juga ( besok kalau tidak malas ahahaha ) karena beberapa temuan menarik di lapangan. Well, lets get going to Barbarian first!
PASSIVE 65 - CRITICAL MASTERY
Critical +20% selama 10 detik ketika Havoc / Taunting / Battle Howl dicast. Cast berulang ketika buff aktif tidak akan menumpuk bonus crit, namun hanya akan memperbarui durasi. Skill ini membuat barba meninggalkan build AGI / suffix Wind untuk boost crit dan mulai menumpuk STR dan suffix / jade Bear di armor untuk efektivitas Offend Hit.
LEVEL 70 EX - WHIRLWIND EX
Yang signifikan adalah bonus damage dari skill ini. Meningkatkan jumlah hit dan kecepatan putaran, total bonus damage sebesar 30%. Overall, skill ini ini dalam PvE membantu dalam membersihkan mob ataupun memberi damage ke boss secara signifikan. Yang menarik, bahkan dengan low gear dan melakukan leveling, damage dari skill ini sangat menakjubkan. Saran saya, max kan dan anda tidak akan pernah salah dengan keputusan itu.
BARBA DI DDN
Ini adalah hal yang menarik untuk dibahas. Barba sangat bagus untuk party "rambo" DDN dengan KoS. Barba juga pilihan tepat untuk party menggunakan Crusader sebagai tank. Super Armor Howl Charging dapat diaktifkan ketika KoS mode ataupun mekanik Poison Prison. Howl Charging dan Havoc Howl sangat superior untuk keamanan party dalam KoS mode, karena party menerima reduce damage yang signifikan. Dalam phase Naga, yang diperhatikan oleh Merce adalah timing skill.
Untuk HP minimal DDN, saya kira 350K sudah cukup di DDN karena merce memiliki basic defense phisik yang besar. Perlu diperhatikan pula mekanik skill yang dapat menghilangkan buff, seperti poison Scorpion dan tornado Naga. Namun seperti job lainnya, modal skill saja tidak cukup. Pengalaman dan timing yang tepat menentukan Barba di DDN. Untuk tips lainnya bisa diskusi di Facebook.
BARBA DI BDN
Ini menarik juga, Black Dragon Nest setelah mengamati dari beberapa video memiliki mekanik yang menuntut survive tinggi. Saya cukup optimis Barbarian bisa mengambil slot di BDN. Apalagi ada stage yang membutuhkan Devitalizing Howl untuk menghilangkan berserk. Merce sangat bagus bagi party dengan tingkat survive tinggi. Boosting damage dari balancing Offend Hit / Toughness membuat Merce bisa sejenak keluar dari spot Support menuju Sub-DPS di party. Axe atau Hammer? Pribadi saya menyukai Axe. Barba pasti tahu yang saya maksud.
Disini adalah main char saya. Tidak lupa saya juga akan sertakan build saya ketika masih di cap 60. Build ini adalah build PvE alias DDN. Saran saya, untuk menaikkan Block ke level 5++ apabila masih newbie ( saya sarankan 10 ). Kalau anda sudah familiar dan pemain kawakan untuk kelas Guardian, anda bisa drop Block ke level dibawah 5. Skill point bisa memotong AutoBlock ke level syarat dan memasukkannya ke Block.
PASSIVE LEVEL 65 - IRON BLESS
Meningkatkan physical damage 20% selama 20 detik apabila block aktif. Sama seperti artikel barba di passive 65, tidak dapat di stack. Ketika saya bilang bahwa passive 65 menambah damage Guardian 20%, teman-teman saya tertawa semua. Memang damage Guardian low dibanding job lainnya, tapi setidaknya 20% masih lebih baik daripada tidak.
LEVEL 70 EX - DIVINE PUNISHMENT EX
Ketika skill aktif, ada aura cahaya kuning di tubuh Guardian. Memberi damage phisik berelemen light sebesar 42% attack per detik ke area di sekitar Guardian. Skill ini pedang bermata dua. Untuk nest biasa, skill ini sangat luar biasa. Namun untuk DDN, dapat mengakibatkan kegagalan sistematik apabila tidak dihandle dengan benar. Mekanik stage DDN seperti hit bunga di Scorpion, dan Phase I naga sangat rawan gagal apabila anda lupa. Skill ini bisa hit bunga untuk mekar terlebih dahulu di stage Scorpion, ataupun mengaktifkan EOL tanpa anda sadari sehingga EOL tidak bisa memberi buff anti explosion. Saran saya, hati-hati dan selalu lihat timing dengan baik.
GUARDIAN DI DDN
Provoke level 6 sudah cukup untuk menjalani seluruh stage DDN. Saya menyarankan Stance of Faith level 1 karena di stage Naga skill ini hanya saya gunakan untuk block ketika stomp. Untuk x6 Naga hingga mati, saya sangat melarang Guardian untuk aktifkan SoF karena anda tidak bisa simpan senjata dalam keadaan lari ketika naga Rotating Dragon Breath ( sangat fatal ). Lalu untuk beberapa skill naga seperti meteor rain / flame prison sering saya gunakan untuk mencari bubble GF. Saya sengaja tahan dan mengaktifkan blok, meski saya tahu buff anti heal 40 detik dan def reduce akan sangat sakit untuk dijalani. Tapi hei, Guardian Force sangat membantu performa party!
Untuk standard DDN, kita disini bicara defense. Untuk Guardian dengan defense 18K - 20K saya sarankan untuk belajar tumble skill naga dengan efektif. DDN bukan Raid dimana anda bisa aktifkan skill defense lalu santai-santai. Tebasan cakar naga dengan def seperti itu dalam 2-3 kombo bisa membuat HP anda down 50% dengan mudahnya. Saya sarankan def Guardian di atas 20K agar HP tidak terlalu banyak down ketika anda "sial" dengan tumble.
Elemental aura, disini wajib max dan +1. Ele aura sangat membantu mengurangi damage Flower Ignis di DDN, dan yang paling penting Binding Stomp Naga ketika x10 sampai mati. Pastikan semua party anda terkena Ele aura ketika phase tersebut, yaitu bergabung dengan member party di spot DPS. Manfaatkan setiap skill naga yang mungkin untuk di blok dalam mencari bubble GF. Ketika Flying Ship akan selesai ( Death Knight keluar, dan hampir mati ), pastikan bubble untuk GF ready. Lalu ketika sampai di gurun pasir langsung menuju Flower Ignis. Karena satu-satunya stage dimana riskan dibutuhkan GF di awal hanya di Flower Ignis dan merupakan stage terdekat dari spot spawn. Setelah Ignis mati, cari Death Reaper dan kumpulkan bubble dari tank damage death reaper sebelum menuju stage selanjutnya.
GUARDIAN DAN CRUSADER
Ini sangat menarik, sebenarnya tidak ada yang salah dengan Crusader. Meskipun Guardian memiliki GF bukan berarti Crusader mati. Party leader adalah "koki" sebuah masakan dengan komposisi berbagai job. Party Leader hanya perlu menambahkan job dengan super armor seperti Merce untuk menutupnya. Selama Crusader memiliki skill-skill yang penting di DDN dengan kualifikasi level skill cukup, tidak ada alasan Crusader harus terpinggirkan. Saya pribadi sebagai player Guardian, berani mengatakan bisa untuk Crusader di DDN. Dan apabila diberi kesempatan, saya ingin bermain atau memasukkan Crusader dalam list party saya. Namun sepertinya banyak teman saya sendiri yang "mengubur" Crusader itu, sehingga sangat sulit mencari Crusader yang berkualifikasi untuk DDN dalam line up party saya.
Well semoga apa yang ditulis teman saya ini bisa membantu anda semua di Lagendia. Apabila memang ada pertanyaan, tidak perlu ditulis di komentar. Bisa langsung tanya di FB nya, tentu menggunakan bahasa Inggris. Happy Dragon Nest ^^
angin segar buat pecinta barba... ^^
ReplyDeleteia nih whirlwind-ex bakal menggila di pvp pve, aplg ditambah bone crash.. bye2 job defense kecil
DeleteBDNnya half sugar bawa MC buat ilangin berserk
ReplyDeleteAhaha ini enaknya kalau penulis aslinya orang luar. Saya enggak perlu jawab apapun Muahahahaha. AFK Tidur -_-
DeleteBisakah anda tuliskan alasan tiap skil dalam build itu-_-
ReplyDeleteBisa langsung PM orangnya di FB gan, kalau tulis pertanyaan disini saya enggak berwenang menjawabnya.
DeleteSS lagi nih mau nanya
ReplyDeletepada cap 70 apakah PPB lvl 19 or tetap 16
MT max (lvl 16) ato gak 11, aja Alfredo Stomp max (lvl11) ato 6 aja ,Mecha Shock max (lvl 11) ato 6 aja ,Ice tower 9 ato 6 aja, Mecha Bomb pasti nya level 12 kan, Beam pastinya 6 kan, Splash 6 or 9 ambil EX nya Bio gak, stun granat nya 13 ato tetap 11 . Maaf gak pake skill simulator nya bingung masukin nya
PPB 19 karena 1 level perbedaannya 1% dan multiplikasi ketika target 1. Lalu MT max lvl 16 karena perbedaannya sangat besar antara level 11 dan 16, MT skill nuke terbaik anda setelah splash di Dragon Raid. Mecha bomb 12, jelas. Beam 6, Splash max karena skill nuke dan fungsional anda di mekanik Raid. Ice tower level 6 untuk damage saja, lvl 8 untuk fungsi -ice resist. Stun granat 11. Bio max untuk pvp dan level 1 untuk Raid.
Deleteni PVE Bio EX nya di ambil gak, stomp di maxin gak, mecha sock di max gak,
DeleteWax 7 | Stun 11 | HP 6 | MP 1 | MP regen 2 | Aerial Max | Tumble Max | Alpedo Max | wake attack max | Bebek semua 1 kecuali Mechabomb 11 | Ulti bebek 2 | Ice tower 6 dan tower lain 1 | gravity 1 | flash 1 | rocket jump 1 | PPB max | mine thrower max | biochem 1 | stomp 11 | TD max | ulti kiri 1 | all SS skill max kecuali alpedo beam 6
DeleteIde SS di cap 70 adalah "Deadly Robot!", membuat alpedo anda menjadi garda terdepan dalam Tank dan Damage. Splash tetap 9 meskipun level 6 adalah kenaikan tertinggi karena ini adalah skill otentik anda yang membedakan dengan GM. Semoga membantu
This comment has been removed by the author.
DeleteBingung di DN INA equip gak bisa di isi potential dan gak ada suffix lagi
DeleteGDN Legend gak bisa di hidden potential dan suffix sama DD gak bisa suffix juga sdh sistem jade
jadi set equip lv 60 yg bagus buat SS
apakah 3 GDN L + 4 DD masih bagus? kalo gak equip setnya yg bagus yg mana ?
Kan cukup mudah dengan jade. Untuk armor life dan wind, neck dan earring life. Sudah ada yang meniru build gears saya , armor DD hanya +8 dan weapon +12 GDN L dengan inter jade HP sudah 400K++ attack 20K++. Tiga GDN L dan 4 DD adalah yang ter-efisien dari segi dana dan performance. Bila ingin lebih anda bisa taruh 4 Uniq dan 3 GDN L , plate full FD dan Acc GA
DeleteKalo 2 Bloody Fight + 5 DD gimana
DeleteDamage hampir setara dengan build GDN HC, namun survivabilitas low.
DeleteBerapa critical yang di perlukan agar mendapatkan 89% keatas critical pada level 60
ReplyDeleteKalau soal Barba ke FB nya langsung bos.
DeleteKalo barbar level 60 27k crit cukup,pas kena BH lyrica+1 da pas 89%
Deletebang boleh minta review buat job inqui buat DDN sama cap 70 dong kalau berkenan, makasih sebelumnya
ReplyDeleteDimohon bersabar karena para player banyak yang lagi sibuk lveling asassin @_@, kejar event
DeleteMantafff, di CAP 60 Barba di DDN gak kepake Mitos atau hanya gurauan mas daniel ???? tolong jawaban dan klarifikasi atas barbarian yang jadi diskriminatif di cap 60 mas :D
ReplyDeletePub party tidak. Namun private party masih oke lah.
Delete