[ GUIDE ] Anu Arendel's Ordeal Nest

     Yahallo! Kali ini kita akan membahas Nest baru yaitu Anu Arendel's Ordeal Nest ( kita singkat AON ). Nest ini merupakan versi hellmode dari dua Nest di cap 70, yaitu Mist dan Guardian Nest. Limit di AON perminggunya adalah 5x per char. Tiket didapat dari Guardian / Mist Nest. Yang membuat unik, disini member party minimal adalah 4 orang dan maksimal adalah 6 orang. Agar fair, saya mungkin paham para pembaca agak kesal juga kalau melihat ada orang memaki anda karena anda gagal di suatu Nest ketika awal release. Jadi, kali ini saya tulis dan buat guide ini dua hari setelah AON release. Sekaligus membuktikan kepada anda, kalau niat siapapun pasti bisa menyelesaikan AON meskipun buta akan stage. Sama seperti Nest Hellmode di cap level lainnya, disini max ressu adalah 3 kali. Update terbaru, meniadakan limit ressu di semua nest kecuali Raid Nest lvl 70 alias Black Dragon Nest.


  
    Di AON, anda setelah menyelesaikan run tidak akan mendapatkan kesempatan memilih box. Setelah penghitungan waktu run dan point, anda akan langsung membuka box dan roll ramai-ramai semua barang box. Item yang dapat anda peroleh dari box itu antara lain :
  1. Jade skill, disini tiap jade sudah diberi tanda nama sehingga 100% menjadi milik si pemiliknya.
  2. Accessoris Epic non-set level 70. Biasanya juga untuk dibuat skill accessories +1.
  3. Berkemungkinan mendapatkan Accessories Epic set 70.
  4. Gold ( meh! )
  5. Flawless altheum / Flawless diamond ( zzz ).
   

 Versi run cepat tanpa cooldown booster










ORDEAL

     Ordeal adalah aturan ekstra ketika anda memilih portal stage Hard Mode. Satu stage hanya berlaku satu ordeal. Tentunya Hard Mode memberi 1 key per stage yang dapat anda gunakan untuk membuka extra box di akhir run. Namun di Easy Mode, tidak akan ada key untuk party. Berikut jenis-jenis ordeal yang ada di AON.
  1. Impatience. Ordeal ini memberikan waktu ke party selama 180 detik alias 3 menit untuk clear stage. Ketika timer habis, maka boss akan mengalami status berserk alias all damage naik sekitar 300%.
  2. Disease. Ordeal ini memberikan status racun ke satu member party selama 30 detik. Memberikan status keracunan, dan apabila ada member yang mendekati aura racun maka member tersebut akan keracunan juga dengan durasi 30 detik. Efek negatif yaitu pandangan ke Boss menjadi terhalang apabila banyak member party kena, dan status keracunan dapat menimbulkan efek panik. Tidak bisa di cure.
  3. Electrocutian. Ordeal ini memberikan status electrocuted selama 30 detik. Tidak bisa di cure.
  4. Sudden Depletion. Ordeal ini memberikan efek HP dan MP -50% dari HP/MP ketika terjadi ke masing-masing player. Apabila full HP 100%, maka akan menjadi 50%.
  5. Fracture. Memberikan efek Bone Crash 30 detik ke tiap player dengan damage per hitnya sekitar 50K. Tidak bisa di cure.
  6. Sudden of Light. Memberi efek flashbang alias cahaya yang menyilaukan layar selama kurang lebih 4 detik.
  7. Stagnation. Membuat seluruh member party clear buff, berlaku 10 detik setelah monster spawn dan berulang setiap 12 - 16 detik sekali.
  
" Orang bodoh belajar dari pengalaman, orang bijak belajar dari sejarah ."


     Artikel ini merupakan bagian dari sejarah DN anda. Namun apakah anda akan belajar dari artikel ini ataukah membiarkan diri anda mencari pengalaman dulu dengan persiapan seadanya? Anda sendiri yang menentukan arah langkah char anda!
Disini karena saya meminta bantuan teman-teman saya, maka Line Up kita "seadanya". Line up ini memiliki damage pas-pasan. Well, sementara jalani dulu dengan line up di atas nyahahahaha. Lokasi AON di garden level 70 arah jam 6.


Di klik enggak yaaa~


Ketika masuk di awal map, akan ada 2 portal. Portal kiri dengan aura hitam adalah hard mode, sedang portal kanan tanpa aura hitam adalah Easy mode. Bedanya, hard mode akan ada fitur ekstra alias ordeal sehingga member party harus berjuang keras. Sedang easy mode tanpa ordeal. Tentunya pembaca ingin melihat kami melalui portal "garis keras" daripada yang easy mode bukan? Hajar bleh!












STAGE 1
ARCH FROGOLIN AUGUR



Sekilas mirip boss stage "Kodok" di Guardian Nest. Selain skillnya yang sama, apa yang membedakannya? Kali ini boss stage selalu cast skill yang sama dengan stage aslinya. Namun untuk perbedaannya, akan saya jelaskan dengan gambar karena gambar sangat mudah. Bagi yang tajir atau anaknya Menkominfo, bisa buffer video youtube di atas. Jujur, sangat sulit mencari guide AON meski yang berbahasa Inggris. Harusnya sesama player Indo bangga ada guide ini ahahahaha. Gambar bisa di-klik untuk memperbesar. Eits! Lets go!



Disini, ordealnya adalah akan ada 1 member party terkena buff disease. Yang akan membuat member keracunan dan orang disekitarnya juga tertular.

Green state si Kodok menyebabkan player yang berada di area Green akan hilang buff.

Mistery hat! Kodok akan summon 1 babu. Babu si kodok ada 2, Fire Reaper atau kloning si kodok itu.

Ternyata yang disummon si Reaper. Reaper selalu akan melakukan combo fire crescent cleave dan fire wave. Serangan lain dari Reaper tersebut adalah summon 2 stalker yang akan mengejar 2 random player dengan tanda hitam di kepala. So, ketika ada Reaper maka skill yang di cast antara Serangan Api atau summon Stalker. Satu stalker menabrak player akan -50% HP all member.

Tiap berganti bar, Kodok akan summon kloningan palsu dan pura-pura bertapa.

Di map, akan terdapat banyak kloningan palsu dan 4 kloningan asli. Hit semua yang asli ketika hitung mundur 3 detik dimulai. Satu kodok palsu di hit, -50% HP. Dua kodok meledak artinya HP anda 1 apabila memulai mekanik stage dengan full HP. Apabila awal mekanisme HP anda dibawah 50% dan Kodok meledak, maka anda bisa dipastikan tewas.

Tanda Ordeal akan aktif!
 
Lalala~ Saya terkena disease... saya berinisiatif menjauh untuk menghindari infeksi massal. Namun perlu digarisbawahi, saya juga terkena status racun. Tidak bisa di cure sampai durasi habis!
 

Dua stalker mengejar 2 target yang kena tanda black eye si Reaper. Satu stalker mengejar satu player bertanda.
Setiap 1 stage hard mode selesai, akan ada kotak yang memberi Ordeal Key. Nanti akan saya jelaskan untuk apa. Dan akan ada 2 portal lagi untuk ke stage 2, mau yang hard mode atau easy? Ahaha tentunya pembaca ingin kami masuk yang Hard dong... lets go!












STAGE 2
FURIOUS AERA VENOM



Ordeal kali ini yaitu sejenis dengan bone crash. Jadi kita akan mendapat buff bone crash di char kita, sehingga serangan monster ke kita akan bertambah besar damagenya @_@

Skill ini di Guardian Nest, hanya akan berpindah tempat satu kali. Namun di AON, si Venom selalu melakukannya 3x beruntun.

Venom summon bodyguardnya dari alam Mist Nest, si Angry Ornid!! Whoops, si Ornid summon black fruit!

Ornid selalu summon 2 black fruits di stage ini. Pastikan selalu party menghancurkan keduanya.

Setiap ganti bar, si Venom akan membanjiri lantai dengan Poison kecuali beberapa kotak. Namun tentunya, si Ornid akan mengganggu party dengan stompnya.

Ornid mengangkat kaki kanannya!

Lompat untuk dodge stomp!

Bergerak lagi ke lantai yang kosong, selalu lihat gerakan kaki Ornid! Dia mengangkat kaki lagi untuk stomp!

Jump!

Rocket jump!Sekilas saya melihat Ornid menaikkan kakinya lagi untuk stomp!

Lompat tanpa melihat Ornid!

Ordeal bone crash akan datang!

Tanda Bone Crash di kepala!

Tidak lupa pula, venom bisa cast Hook lalu menghilang disertai aktivasi rantai racun dengan pola. Ada dua spot yang kosong untuk tempat aman. Anda bisa perintahkan member yang terkena tanda untuk mengambil spot yang satunya. Ataupun kalau ada member non-marked berada di satu spot dengan marked player, perintahkan player yang memiliki tanda untuk berada di ujung spot sehingga memberikan celah aman bagi member non-marked.  So, selalu waspada!







STAGE 3
GAY HERMIT LYCAN HAYLEN DAN THE GREAT DUX ARCKS




Ordeal kali ini akan menghilangkan buff dan membuat buff dari member party tidak akan memiliki efek kepada kita. BTW saya lupa memberi tahu bahwa Ordeal tiap stage adalah random. Anda tidak akan selalu mendapat ordeal ini.

Awal mula stage, Lycan akan spawn terlebih dahulu. Di stage ini, kita tidak perlu merobohkan pohon seperti di Mist Nest.

Ordeal aktif, semua buff bersih! Dan selama waktu ordeal, buff apapun dari teman tidak akan bisa memboost kita.

Arks bergabung ke stage!

Dux Arcks memiliki skill yang sama persis dengan di Guardian Nest. So, disini anda harus memilih hendak kill yang mana duluan. Ketika invis hilang, Dux Arks bisa diprovoke paladin / bebek / destro / alpedo / dll. Sedang Lycan agak susah dikontrol, Lycan memberi black mark ke random player dan sering berganti-ganti. Player yang terkena marknya akan diincar Lycan.

Ketika Arcs dan Lycan berdekatan, maka invis akan terjadi. Cara untuk menghilangkan invis adalah dengan membuat mereka berjauhan. Ketika Invis hilang, saatnya anda hit. Disini kita memilih untuk kill Lycan dahulu. Kadang ada party memilih bunuh Grizzly dahulu, tidak jadi masalah. Ada taktik kuno, ketika Lycan spawn dahulu maka ada member party yang ditugaskan untuk lure si Lycan sehingga aggro Lycan ditarik  ke pojok map. Grizzly yang invisnya hilang, di hit party hingga mati.

Setiap berganti bar HP, Lycan akan cast Trap dan semua player tersedot ke Trap ( Enaknya yang punya Fire Shield + Barrier = max SA sehingga tidak knockdown seperti saya ahahahaha )

Anda bisa dodge laser di trap secara konvensional, atau dengan sedikit trik : " Tank semua damagenya bermodalkan meditasi LF ! Reduce 50% damage + Holy shit eh shield!!! / summon MR di tengah / Trans Damage / dll".

Arks stomp, sedikit saran... jangan langsung lompat ketika dia hendak stomp. Tunggu Dux sampai di puncak lompatan, lalu lompat.

Okey Nice!


Cancel Lycan's Trap memakai Poison Break. Detonate dan Ignite bisa juga. Di SEA, cancel trap bukanlah hal wajib. Karena masih banyak cara untuk selamat dari mekanisme ini.







STAGE 4
FAT BASTARD IGNACIO GIGANTE



Ordeal kali ini seperti yang tertulis... Salah satu alasan Bringer dengan meditasi max most wanted. Ada kisah lucu mengenai Ordeal ini. Ordeal ini akan membuat HP dan MP player menjadi 50% dari max HP dan MP. Artinya ketika anda memiliki HP dan MP dibawah 50% max ketika ordeal ini aktif, anda memiliki heal HP dan MP gratis ke 50%.

Dafuq! My HP and MP!!!

Di Guardian Nest, Ignacio akan summon binding relic dan harus dihancurkan. Di AON dia summon Queen Relic. Queen Relic akan menandai 1 player di map dan akan terus-terusan mengirim tanda lingkaran di map ke arah player yang ditandai. Mirip mekanisme fire fruit milik Mist Queen. Cara terbaik menghindarinya, hancurkan Queen Relic secepatnya!

Masuk x3 sampai mati, Ignacio bisa mengaktifkan relic dan membuat garis hitam. Player yang berada di garis hitam akan "tersetrum" sampai mati. Party Leader saya sangat berpengalaman dalam hal itu , nyahahahahaha.

Masuk dua bar terakhir, Ignacio bisa cast heavenly judgement. Bedanya apa dengan Guardian Nest?

Bedanya, ketika Heaven Judge di cast... akan tersummon 6 relic di map dengan posisi yang berbeda-beda. Dan hanya ada 1 relic yang memberi buff anti Heaven Judge. Relic yang berputar dan ada cahaya putih adalah relic yang memberi perlindungan.

Seperti yang anda lihat, banyak sekali relic di map. Hanya 1 yang memberi buff perlindungan.







FINAL STAGE
BANTENG GILA GUARDIAN OF NEW BLABLABLABLABLABLA



Ahahahaha, nampaknya saya mulai familiar dengan Ordeal ini.

Semua skill dan gerakan Fel sama seperti Guardian Nest. Namun, ketika berganti bar pertama kali dia akan cast binding ke seluruh member di map. Hanya 1 orang yang bebas dan membebaskan semua member party. Serangan apapun akan efektif untuk membebaskan binding.

Binding bisa dibebaskan dengan serangan super armor break, disini terlihat Manti Gravity Ball masih diperlukan.

Sepuluh detik setelah binding, akan ada pengumuman bahwa Fel akan Stomp.

Lompat ketika stomp!

Forest Fury, Fel akan melempar 2 buah dari hutan yang ketika menyentuh tanah akan membuat tanda area. Buah diarahkan ke random player.

Setelah menyentuh lantai, buah akan membentuk aura hitam-merah.

Dua detik kemudian area tersebut akan meledak!

Ketika masuk x3, Fel akan melakukan Dark Shatter / Dark Stomp / atau entah anda namakan apa itu di party anda. Apabila di Guardian Nest dia akan melakukan 3x. Di AON dia akan melakukan 5x beruntun! Untungnya, versi AON tidak auto destroy summon.

Whuuush!

Fel melemparkan racun ke tanah dan membentuk kolam racun setelah melempar tombak tepat dimana lokasi tombak menghujam lantai map. Member party yang menginjaknya akan keracunan.

Pergantian bar 4 ke bar 3, Fel akan teleport ke tengah map. Mirip mekanik di Guardian Nest. Namun...

Setelah melakukan Dark Shatter - Up, dia tiba-tiba mengayunkan tongkat dan menandai lokasi semua member party.

Segera tinggalkan spot anda! Fel akan menembakkan peluru ke arah lokasi yang ditandai.

Pergantian bar x3 ke bar x2 diwarnai dengan binding lagi. Mekanisme sama seperti binding pertama.

Pergantian bar x2 ke last bar, Fel akan teleport lagi ke tengah map. Mekanisme yang sama.

Sayonara...

Setelah waktu run dihitung, tidak akan ada memilih 4 box. Langsung buka 2 kotak tanpa kunci. Kotak pertama berisi Key Ordeal, kotak kedua berisi hadiah dan jade skill. Lalu tak jauh dari TKP, ada 5 kotak terkunci. Kotak tersebut hanya bisa dibuka dengan Key Ordeal, 1 Key 1 Kotak. Tidak masalah siapa yang punya kunci, drop dari kotak tersebut bisa di roll siapa saja. Drop kotak tersebut "apabila beruntung " bisa epic acc 70 yang set ataupun tidak. Semoga guide ini membantu, dan sukses selalu!


--- HAPPY DRAGON NEST ^^ ---


Team Pemburu Gay~

Comments

  1. WAH,,,,nice artikel bang daniel...sangat membantu kita para player DN Indo
    mau tanya bang Dan di DN sea sendiri apakah cap70 Gladiator masih tetap dibutuhkan di Raid/Nest
    saya sendiri job utama saya gladiator rencananya mau bikin Raven...tapi saya sangat sayang dgn char ini..
    terima kasih :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Gladiator masih eksis. Memang serba susah sejak Assassin menyerang

      Delete
    2. This comment has been removed by the author.

      Delete
    3. oh ya mas daniel,,,di DN SEA kan udah update jade elemental converter yg bisa meng-convert pure phisic/magic attack menjadi elemental seperti dark/light/fire dll...berarti GL saya bisa menggunakan elemental Dark,,,bisa beruntung kalo separty dengan LF/Raven...menurut mas daniel sendiri bagaimana
      tentang jade elemental converter ini...berminat kah atau tidak :)

      Delete
    4. Sejauh ini tidak. Selisih attack apabila. Senjata saya epic hanya untuk slot jade, sekitar 12k. Itu sekitar 40% lebih banyak drpd attack gm kebanyakan. Lalu ketergantungan akan lf atau aw sangat besar ketika pakai dark converter. Sementara tidak, namun saya tetap mencarinya via event

      Delete
  2. Om, kalau screamer bagaimana, jika masuk di Line Up party, dia bisa gantikan class apa??
    Dark user juga, Suport oke, DPS oke, terutama di Dark Summoner yang punya buff Dark Attk juga.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Screamer tidak ada masalah. Namun banyak Screamer yang "aneh" diluar sana, meskipun tidak dipungkiri ada juga yang bermain dengan benar. Puppet dan grudge formation tetap menjadi primadona. Sadism pleasure agak kurang mensupport Raven karena Summon Raccoon Lightfury/ AW sudah memboost 32% dark. Sedang rata-rata raven dengan Tough Acc sudah memiliki 60%++ dark attack. Tapi overall, Screamer are great!

      Delete
  3. wah udah update aja ya anu arandel's nest kayaknya disini momonnya lebih keras ya dari GN ya bang daniel ?
    oh ya sea kapan update BDN gag sabar liat guidenya dari bang daniel :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ya, lebih keras dari biasanya. Kalau mengikuti patch dn korea, harusnya next patch adalah Black Dragon Nest

      Delete
  4. artikelnya kerenn...thanks omm daniell...oiyaa sekalian nanya om ...di cap 70 spirit dancer masih di pakai dalam raid party / nest ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Thx. So far di cap 70 SD most wanted slot untuk KoS party.

      Delete
  5. Permisi bang Daniel, mau tanya.. Apakah nanti di cap 70 Inquisitor masih dibawa di nest? Mengingat cap 60 saja Inqu sudah menjadi anak tiri di DDN. Soalnya main char saya Inqu. Rencana sih mau bikin Raven, tapi saya tetep sayang sama char Inqu saya. Thanks..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Inquis masih ok di nest biasa, di BDN berat. Priest di BDN bukan sebagai healer utama, tetapi sebagai support cure. Healer utama dipegang LF

      Delete
  6. Bang daniel apakah di cap 70 physician mendapat slot party di raid/nest ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Berat, karena saingan healer banyak sejak kedatangan LF. Tapi untuk yang mau berjuang dari awal, tidak masalah.

      Delete
  7. Bang, bagaimana dengan nasib smasher di nest 70, GN/Mist dan AON? masih dapat slot apa ngga?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Untuk FU masih berat, kalau Majesty masih ok karena support dark party. Smasher bahkan di SEA pun sedang mengalami masa sulit. Namun kalau anda teguh dengan class anda, bisa anda jadikan tantangan ke depannya.

      Delete
    2. Gw sendiri juga merasa perbandiangan SMS sama majesty dari Gear yg sama damage yg berbeda -.- gw setarain sama temen di net beda jauh , fakkkk (merasa kurang adil )
      tp gpp lah itu char kedua . char pertama tetap Gladiator :V

      Delete
  8. LK/MoonLord apakah udah gak kepake mas? T_T

    ReplyDelete
  9. kalo dark party, duet healer physician dan LF apakah efektif? mohon pencerahannya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Dark party, Physician tidak memiliki peranan signifikan karena tidak memiliki booster damage dark ataupun debuff resistnya. Namun mungkin setelah balancing Physician, class ini bisa berbuat lebih. LF sebagai solo healer sudah sangat cukup efektif, bahkan banyak party yang sudah beralih ke AW sebagai single healer dan tanpa masalah.

      Delete
  10. bang Daniel trimakasih bnyak blognya sangat membantu, semoga niat baik abng berbuah balasan dari tuhan
    saya baru tau ad blog sebagus ini hehehehe
    bang izin promosikan blog ini ya ^_^

    ReplyDelete
  11. Bang, adept dibutuhkan ga di AON ini? Sm stomp dr venom tsb 1hitKO ga? Thx

    ReplyDelete
  12. itu kan Party seadanya , nah yang fast run itu Arty di ganti dengan tempest knp gk ww? Mohon pencerahan

    ReplyDelete
    Replies
    1. Karena tempest menang di binding shot ex (debuff damage +30%). Klo ww ?? (none)

      Delete
  13. mas daniel saya mau tanya sesuatu tentang anu orendel .. kan ada mode hard dan normal dan jelas di katakan bahwa drop hard lebih banyak dari pada yg mode normal ,, pertanyaan saya di setiap stage kan kita bisa memilih apakah melanjutkan ke mode hard atau ganti ke normal ,, misal sebelum bos kita ambil normal trs lalu saat bos mengambil hard akan kah berpengaruh kepada dropan nya ? trims before

    ReplyDelete
  14. stage dengan hard mode memberi kita kunci untuk extra box. Mengambil jalur beda-beda misalkan normal > hard > hard > normal > hard tidak ada pengaruh terhadap kualitas dropnya. Hanya, kalau kita mengambil jalur hard lebih banyak maka kotak yang berisi kemungkinan acc 70 set dan non set akan lebih banyak daripada jalur normal. Selain itu, murni keberuntungan yang berbicara.

    ReplyDelete

Post a Comment